Pengaruh Teknik Relaksasi Pernapasan Terhadap Inkontinensia Urine Pada Usia Lanjut Di Pstw “ Meci Angi “Bima

HARIS AB

Abstract


Inkontinensia urine merupakan pelepasan urine secara tidak terkontrol dalam jumlah yang cukup banyak sehingga diperkirakan prevalensia inkontinensia urine berkisar antara 15-30% pasien geriatri yang dirawat di rumah sakit. Teknik relaksasi yaitu intervensi yang diajarkan kepada pasien untuk memodifikasi prilaku kesehariaannya terhadap kontrol kandung kemih.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh teknik relaksasi berupa penurunan frekwensi keluhan inkontinensia urine pada usila. Penelitian ini menggunakan penelitian Pra-Eksperimental dengan menggunakan desain One Group Pra Test- Post Test. Sample penelitian adalah usia lanjut yang menderita inkontinensia urine  di Panti Sosial Tresna Werdha “ Meci angi “ Bima. Teknik pengambilan sampel dengan aksidental sampling, didapat 10 responden. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu pedoman wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisa data menggunakan uji statistik t-test dengan taraf signifikan 0,05. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh P =  0,00 dengan taraf kesalahan 5 % (0,05) sehingga Ho ditolak dan Ha diterima, artinya ada pengaruh teknik relaksasi terhadap inkontinensia urine pada usia lanjut di Panti Sosial Tresna Werdha “ Meci Angi “ Bima. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik relaksasi mempunyai pengaruh yang bermakna terhadap Inkontinensia Urine pada usia lanjut di Panti Sosial Tresna Werdha “ Meci Angi “ Bima. Pada responden diharapkan dapat melakukan Teknik Relaksasi secara mandiri agar dapat menurunkan frekuensi keluhan inkontinensia urine yang dialami tersebut.


Keywords


Meci Angi; Inkontinensia; Usia Lanjut; Teknik Relaksasi;

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32807/jambs.v2i2.42

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Analis Medika Biosains (JAMBS)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 


Jurnal Analis Medika Biosains (JAMBS) Poltekkes Kemenkes Mataram, Jurusan Analis Kesehatan
Jl. Praburangkasari, Dasan Cermen, Sandubaya, Mataram.

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.